Mengembalikan file yang terhapus dengan Recuva

Oleh Netrix Ken

Recuva, aplikasi ini dapat mengembalikan file Anda yang hilang atau terhapus dengan sengaja dan mengembalikanya. Termasuk antara lain adalah file yang dikosongkan dari Recycle Bin, file gambar (JPG/PNG/GIF) dan file-file lainya yang terhapus dari media penyimpanan seperti kartu memori, kamera digital, mp3 player, atau USB Flash Drive. Recuva juga dapat mengembalikan file yang telah terhapus akibat adanya bug atau kesalahan, sistem yang tiba-tiba crash, dan virus.

Recuva - Recover Checked

Recuva – Recover Checked

Recuva memiliki dua tampilan pengoprasian yaitu dengan Wizard atau dengan tampilan standar. Saat pertama dijalankan Recuva akan menayangkan Wizard bagi Anda yang merasa perlu di pandu untuk mengembalikan data yang terhapus. Disini, Anda bisa memilih tipe file yang ingin dikembalikan. Apabila Anda tidak yakin jenis file dari file yang hendak Anda kembalikan, Anda bisa memilih All Files sehingga Recuva akan menampilkan semua jenis file. Selanjutnya, pilih folder tempat file yang akan di kembalikan sebelumnya tersimpan. Klik Start untuk memulai pencarian. Jika Anda ingin mencari file dengan lebih mendalam beri centang pada pilihan Enable Deep Scan. File yang telah ditemukan akan ditampilkan secara berurutan.

Untuk mengembalikan file yang terhapus ikuti langkah-langkah berikut:

Langkah 1: Pertama-tama, buka Recuva terlebih dahulu. Bisa melalui Start menu atau icon yang ada di desktop.

Langkah 2: Pada layar yang pertama kali muncul, klik Next.

Recuva Wizard

Recuva Wizard

Langkah 3: Pilih jenis file yang akan dikembalikan (untuk menampilkan semua jenis file centang All Files).

Recuva Wizard - Next

Recuva Wizard – Next

Langkah 4: Pilih lokasi file yang terhapus (Jika Anda lupa lokasi file yang akan di kembalikan klik I’m Not Sure).

Recuva - Lokasi File Yang Terhapus

Recuva – Lokasi File Yang Terhapus

Langkah 5: Centang Enable Deep Scan untuk mencari file dengan lebih mendalam (Jika dicentang proses pencarian file akan berlangsung relatif lebih lama).

Recuva - Enable Deep Scan

Recuva – Enable Deep Scan

Langkah 6: Klik Start.

Langkah 7: Jika file yang hilang sudah ditemukan centang file tersebut lalu klik kanan dan klik Recover Checked.

Recuva - Recover Checked

Recuva – Recover Checked

Langkah 8: Pilih dimana Anda akan meletakan file yang akan dikembalikan tersebut, misal My Documents dan klik OK.

Langkah 9: Lihat folder My Documents dan cek file yang hilang telah kembali.

Untuk melakukan konfigurasi, Anda dapat mengklik tombol Options. Di dalamnya, terdapat pengaturan umum yang memberikan pilihan untuk metode menulis file, mulai dari simple Overwriting (1 Pass) sampai Gutman (35 Pass). Sedangkan pada pengaturan Actions, ditampilkan metode scanning serta modus recovery.

Download Recuva

Recuva kenapa aplikasi recuva tidak menampilkan folder androidcara mengembLikan data y terhapus mengunakan recuvacara menemukan aplikasi yang di hapus menggunakan recuva cqrq mengembalikan file yg hilang dengan recuvamemperlihatkan file yang telah terhapus di pc dengan recuvarecuva gx bisa bka videocara mengembalikan file yg hilang di memori internal dengan recuvacara mengembalikan foto lewat recuvatutorial recuva mengembalikan datamenampilkan wizarm yg hilang

Tentang Penulis

Netrix Ken

Netrix Ken
  • Profil Penulis:

Menyukai dunia IT dan suka berbagi pengalaman melalui Internet.

Baca Juga

  • Menampilkan Icon This PC / Recycle Bin / User Pada Desktop Windows 10

    Menampilkan Icon This PC / Recycle Bin / User Pada Desktop Windows 10

    1 Okt 2018 - 4 Komentar
  • Cara Mengembalikan File Yang Terhapus / Hilang Menggunakan EaseUS Data Recovery

    Cara Mengembalikan File Yang Terhapus / Hilang Menggunakan EaseUS Data Recovery

    3 Jan 2019 - 0 Komentar
  • Menghapus File Dengan Aman di Windows (Non Recoverable)

    Menghapus File Dengan Aman di Windows (Non Recoverable)

    26 Apr 2023 - 3 Komentar
  • Mengembalikan Gadget Windows 7 Yang Terhapus

    Mengembalikan Gadget Windows 7 Yang Terhapus

    19 Agu 2024 - 14 Komentar
  • Mengembalikan Recycle Bin Terhapus Pada Windows 8/7

    Mengembalikan Recycle Bin Terhapus Pada Windows 8/7

    21 Okt 2022 - 10 Komentar
  • Mengembalikan Windows 7 / 8.1 Setelah Upgrade ke Windows 10

    Mengembalikan Windows 7 / 8.1 Setelah Upgrade ke Windows 10

    6 Mei 2021 - 120 Komentar
  • Menampilkan Konfirmasi Saat Menghapus File / Folder di Windows 10

    Menampilkan Konfirmasi Saat Menghapus File / Folder di Windows 10

    1 Okt 2018 - 7 Komentar
  • Cara Mengembalikan Pengaturan Registry Windows 10 Seperti Semula

    Cara Mengembalikan Pengaturan Registry Windows 10 Seperti Semula

    26 Apr 2021 - 0 Komentar
  • Menampilkan Dialog Konfirmasi Saat Hapus File Windows 11

    Menampilkan Dialog Konfirmasi Saat Hapus File Windows 11

    16 Jun 2022 - 0 Komentar
  • Memperbaiki Kerusakan Windows 10 Menggunakan System Restore

    Memperbaiki Kerusakan Windows 10 Menggunakan System Restore

    14 Jul 2024 - 107 Komentar

Pertanyaan & Diskusi

Kirim Komentar

109 Komentar ke "Mengembalikan file yang terhapus dengan Recuva"

  1. Nuha berkata:

    Mas.. Klo data berupa audio recording di hp apa bisa di kembalikan?

  2. winda berkata:

    untuk yang sd card di usb connection diubah dlu bukan MTP tapi Mount SD Card atau USB Mass Storage baru bisa terdeteksi di recuva.

    kk admin….untuk data di penyimpanan internal hp gk bsa y?terimakasih sudah sangat membantu……

  3. asri berkata:

    maaf min mau nanya, pas baca komentar atas yg filenya terhapus di kartu sd katanya masih bisa dikembalikan. tapi ko yg komen di bawah katanya ga bisa dikembalikan. jadi gimana min? soalnya aku juga sama foto dan video kehapus di kartu sd. sudah coba pake recuva disambungkan ke pc ko ga terdeteksi ya hp nya.

  4. Febby berkata:

    Maaf Min, saya mau bertanya. Apakah file / foto yg ke replace bisa dikembalian ga Min dg menggunkan aplilasi recuva ini.
    Mohon jwban dan penjelasannya trrima kasih

  5. Zussam berkata:

    Tanya min mungkin telat ini ya.. fotonya ada di sd card dan udah kehapus sejak 2 thn lalu… Yg punya nyariin baru skrng..apa bisa dikembalikan ..klo bisa pakek app apa..??trims..mohon jwbnnya

  6. Yogi berkata:

    Min aku ga sngaja hpus foto dari kartu SD aku apa masi bisa di ambil lagi ?, dan apa ada batas wktu untuk mengambilnya sblm di hps prmanen ?

Muat diskusi lain
© 2024AplikasiPC. Hak cipta dilindungi.
Dibawah lisensi AskNet Media.