Jika Anda termasuk dalam kategori orang yang sibuk, dan sering menggunakan komputer, akan sangat merepotkan jika Anda harus bolak-balik untuk melihat setiap pesan pemberitahuan yang ada pada perangkat Android Anda, entah itu pemberitahuan penting maupun yang tidak penting sekalipun.
Jika Anda harus berulang kali membuka perangkat Android Anda hanya sekedar untuk melihat pemberitahuan yang belum tentu penting, hal tersebut akan sangat merepotkan, ada solusi yang lebih mudah jika Anda ingin mengirimkan pemberitahuan pada smartphone Anda ke komputer / laptop, sehingga Anda tahu apa saja yang sedang terjadi di dalamnya tanpa harus menyentuh smartphone Anda. Solusi tersebut akan sangat menghemat waktu serta dapat meningkatkan efisiensi bagi siapa saja yang sering berurusan dengan komputer. Berikut ini beberapa aplikasi yang dapat membantu Anda untuk melihat pemberitahuan dari Android ke komputer Anda:
1. Desktop Notifications
Desktop Notifications adalah sebuah aplikasi Android gratis yang dapat di download melalui Play Store yang dapat membantu Anda menerima pemberitahuan dari perangkat Android melalui komputer Anda dengan sangat mudah. Aplikasi ini dapat berjalan pada sistem operasi Windows, Mac, dan Linux.
Seluruh pemberitahuan akan ditampilkan pada browser, termasuk pesan teks, kalender, panggian telephone, dan lainnya. Pada Versi 2.0 aplikasi ini memungkinkan Anda untuk menyinkronkan pemberitahuan dari semua perangkat Android Anda.
Bahkan Anda dapat mengatur durasi tampilan dari pemberitahuan pada komputer Anda, melalui aplikasi ini Anda dapat mengatur pemberitahuan apa saja yang akan dikirimkan ke komputer dan apa saja yang tidak ingin Anda kirimkan ke komputer.
2. Pushline
Pushline adalah aplikasi Android gratis yang sangat cocok untuk mendukung produktivitas dan mengurangi gangguan pemberitahuan melalui komputer. Aplikasi ini menampilkan pemberitahuan dari telephone Anda ke komputer, aplikasi ini memberikan Anda kendali untuk melakukan pengendalian jarak jauh dari komputer Anda untuk tugas-tugas seperti membuat panggilan, mengirim catatan dan link, mengirim dan menerima pesan, dan lokasi dari telephone itu sendiri. Anda tidak perlu untuk mendaftar untuk menggunakan aplikasi ini.
Namun, terdapat iklan pada aplikasi ini.
3.Pushbullet
Aplikasi Android lain yang dapat membantu Anda untuk menerima pemberitahuan Android ke dalam komputer adalah Pushbullet. Aplikasi yang sangat efektif ini memiliki kegunaan yang tak terhingga dan disukai oleh banyak orang.
Pushbullet lebih menonjol dibandingkan lainnya karena dengan aplikasi ini pengguna dapat membuat dan berlangganan sebuah saluran (channels). Dengan adanya fitur tersebut Anda dapat berlangganan berbagai media, contohnya “RSS feed”.
Pushbullet akan mengirimkan nofikasi ke komputer Anda jika terdapat pesan teks, panggilan telephon, dan pemberitahuan saat Anda sedang bekerja. Anda dapat mengatur siapa saja yang dapat menelepon, membaca pesan, dan membalasnya melalui pesan teks. Dengan bantuan aplikasi ini, semua hal tersbut dapat dilakukan, bahkan ketika Android Anda berada di ruangan lain.
4. AirDroid
Aplikasi Android bernama AirDroid ini adalah sebuah aplikasi yang sudah tidak diragukan lagi kemampuannya. Dengan AirDroid, Anda dapat menerima pemberitahuan Android, mengatur perangkat Android Anda, membuat cadangan, mengirim dan menerima berkas, dan banyak lagi. Selama perangkat Android dan komputer Anda dalam jaringan yang sama, semua sistem akan berjalan dengan sangat lancar.
Satu lagi fitur lain dari AirDroid adalah kemampuan untuk mengirim URL ke perangkat Android dan secara otomatis terbuka di browser Android Anda.
5. Mighty Text
MightyText pada dasarnya merupakan aplikasi untuk mengirim dan menerima sms & mms dari komputer Anda melalui perangkat Android dan menyelaraskannya ke komputer Anda.
Keunggulan lain dari aplikasi ini adalah setiap aplikasi yang terbuka pada komputer, juga tersedia untuk tablet yang terhubung.
Beberapa fitur utama aplikasi ini adalah kemampuan untuk mengirim dan menerima pesan teks dan pesan gambar MMS, sinkronisasi pesan, menerima pesan Facebook dan Gmail dari nomor telepon Android Anda, dan banyak lagi.
Semoga aplikasi diatas dapat berguna bagi Anda yang sering berkutik dengan komputer namun memerlukan perangkat Android untuk mendukung pekerjaan Anda. Jika Anda memiliki opini atau aplikasi lain yang sejenis, jangan lupa untuk berbagi di kolom komentar.
kayaknya yang paling enak pake mighty text deh. mirip whatsapp web gitu tampilannya